Indikator Organizational
Citizenship Behavior
Dimensi
OCB menurut Organ, Podsakoff, & MacKenzie.(2006) adalah:
1. Altruism, merupakan perilaku
karyawan dalam menolong rekan kerjanya yang mengalami kesulitan dalam situasi
yang sedang dihadapi baik mengenai tugas dalam organisasi maupun masalah
pribadi orang lain.
2.
Civic virtue, merupakan perilaku yang mengindikasikan tanggung jawab pada
kehidupan organisasi dimana kecenderungan karyawan akan mengikuti perubahan
dalam organisasi, mengambil inisiatif untuk merekomendasikan bagaimana prosedur
dalam organisasi dapat diperbaiki, dan melindungi sumber-sumber daya yang
dimiliki oleh organisasi.
3.
Conscientiousness, merupakan perilaku yang ditunjukkan dengan berusaha melebihi
dari yang diharapkan perusahaan, dimana perilaku sukarela ini bukan merupakan
kewajiban atau tugas dari karyawan yang bersangkutan.
4.
Courtesy, merupakan perilaku dalam menjaga hubungan baik dengan rekan kerja
agar terhindar dari masalah-masalah antar karyawan, sehingga orang yang
memiliki courtesy adalah orang yang menghargai dan memperhatikan orang
lain.
5.
Sportsmanship, merupakan perilaku yang memberikan toleransi terhadap keadaan
yang kurang ideal dalam organisasi tanpa mengajukan keberatan.
Variable Organizational
Citizenship Behavior
Indikator OCB meliputi :
1. Altruism meliputi:
a.Kesediaan karyawan dalam membantu
rekan kerja yang sedang sibuk
(pekerjaannya overload).
b.Kesediaan karyawan untuk memberikan
bantuan kepada orang yang
berada di sekitarnya.
c.Kesediaan karyawan untuk menggantikan
tugas karyawan lain manakala
yang bersangkutan tidak dapat
menjalankan tugas.
d.Kesediaan karyawan meluangkan waktu
untuk membantu orang lain
berkaitan dengan
permasalahan-permasalahan pekerjaan.
e.Kesediaan karyawan untuk membantu
pegawai baru yang menghadapi
kesulitan dalam masa orientasi.
2. Consciousness meliputi:
a.Kerelaan karyawan untuk bekerja
melebihi waktu yang ditentukan.
b.Memanfaatkan waktu istirahat
sebagaimana mestinya.
c.Mematuhi peraturan perusahaan
meskipun tidak ada yang mengawasi.
d.Introspeksi diri atas kepatuhan yang
diberikan selama ini.
e.Kesadaran untuk berlaku jujur dalam
bekerja.
3. Civic Virtue meliputi:
a.Mengikuti pertemuan yang tidak
dimandatkan, tetapi dianggap penting.
b.Selalu mengikuti perubahan-perubahan
yang ada.
c.Selalu mengikuti informasi, misalnya
pengumuman organisasi, memo.
d.Ikut hadir dalam setiap
pertemuan-pertemuan meskipun tidak penting, tapi
dapat mengangkat image organisasi.
4. Courtesy meliputi:
a. Kesadaran karyawan untuk selalu
menjaga hubungan agar terhindar dari
masalah-masalah interpersonal dengan
rekan kerja dan juga atasan.
b. Kesadaran karyawan untuk tidak
menyalahgunakan atau mengganggu
hak-hak karyawan yang lain.
c. Kesadaran karyawan dalam
mempertimbangkan dampak atas tindakannya
terhadap pekerjaan karyawan lain.
d. Kesadaran karyawan untuk tidak
membuat masalah dengan karyawan
lain.
e. Kesadaran karyawan dalam mempertimbangkan
dampak atas tindakannya
terhadap rekan kerja
5. Sportmanship meliputi:
a. Tidak suka mengeluh dalam bekerja.
b. Tidak membesar-besarkan masalah
diluar proporsinya.
c. Tidak menghabiskan banyak waktu
untuk interupsi (mengadu) tentang
masalah- masalah yang tidak penting
atau sepele.
d. Perilaku tidak suka mencari-cari
kesalahan organisasi.
e.
Perilaku tidak ber-negative thinking dalam melihat suatu permasalahan
Daftar Pustaka:
Organ, D.W,. et al. (2006), Organizational Citizenship Behavior. Its Nature,
Antecendents, and Consequences. California: Sage Publications, Inc.
Untuk Navigasi Lengkap Silahkan Kunjungi Peta Situs